Ayat-Ayat Cinta
Kronologi cinta memang terkadang menjadi sebuah kisah misteri, yang biasa melibatkan dua hati untuk terus sama – sama membenah diri dan berserah diri dengan penuh harap seri.
Mengulik dari sebuah kisah cinta dari Novel fenomenal yang dikarang oleh Habiburrahman El-Shirazy yaitu ayat-ayat cinta. Siapa yang tidak mengenal kisah ini, yang membawakan para pembacanya ikut terbawa suasana untuk berkelana ke negeri gurun pasir yang tiada lelah. Novel yang pertama kali dipublish pada tahun 2004. Siapa yang menyangka novel fiksi yang berisi 418 halaman menjadi sukses laris dan berhasil dicetak 160 ribu eksemplar hanya dalam waktu 3 tahun.
Tak lama kemudian melihat atas keberhasilannya yang menggait para pembaca novel, rumah produksi MD Pictures kemudian tertarik untuk membawakannya ke film layar lebar. Film ini kemudian disutradarai oleh Hanung Bramantyo dan dibintangi oleh Fedi Nuril, Rianti Cartwright, Zaskia Adya Mecca, Carissa Putri dan Melanie Putria.
Setelah tayang hal itu memang membuat daya Tarik para penonton, yang dikutif sumber dari Wikipedia, jumlah penonton ayat-ayat cinta pada saat itu menembus angka diatas 3 juta, yakni 3.676.135, hal ini memanglah angka yang cukup fantastis terlebih genre yang diusung ini adalah genre islami, sehingga film tersebut dikategorikan sebagai salah satu film yang terlaris sepanjang masa.
Film ayat-ayat cinta ini adalah film yang diangkat dari novel, dan tentunya apa apa yang difilm kan tidak sedetail yang ada pada novel, sehingga seru nya selain temen-temen nonton, maka boleh juga untuk membaca novelnya. Hhe…,
Download Film:
Silahkan download untuk menambah motivasi/ inspirasi temen-temen: Ayat-Ayat Cinta
#AyatAyatCinta
#FilmIslami
#FilmInspirasi2020
Komentar
Posting Komentar